Cara Membuat Resep Ayam Masak Kailan Paling Nikmat


Resep Membuat Ayam Masak Kailan - Bagi Anda yang bekerja atau mempunyai kegiatan super sibuk, menyisihkan waktu untuk memasak bagi keluarga merupakan dilema tersendiri. Keinginan untuk menyajikan yang terbaik bagi keluarga sering terhambat dengan sedikitnya waktu yang tersisa. Waktu yang sedikit ini pun harus dibagi pula dengan hal-hal lain yang memerlukan perhatian Anda.

Olahan dengan bahan protein merupakan keharusan karena protein penting bagi tubuh untuk pertumbuhan. Protein seperti daging, ikan, unggas, termasuk bahan makanan yang membutuhkan waktu sedikit lebih banyak dari pada mengolah sayuran.

Keterbatasan waktu Anda jangan dijadikan alasan untuk tidak menyajikan yang terbaik bagi keluarga. Dengan trik dan teknik yang tepat, bahan makanan protein akan mudah dimasak tanpa perlu waktu lama. Dalam mengolah protein, sebaiknya sayuran juga disertakan sebagai pelengkap nutrisi.

Berikut ini kami akan sajikan bagaimana cara/resep membuat Ayam Masak Kailan.

Ayam Masak Kailan

Bahan :

500 gram daging dada ayam
5 buah bawang bombay kecil
300 gram kailan muda
4 buah jamur hioko segar
2 siung bawang putih
200 ml kaldu ayam
1 bungkus kaldu ayam bubuk
1/2 sdm kecap manis
1 sdt kecap asin
1 sdt garam
1 sdt merica
5 siung bawang putih, ekstra
100 ml minyak goreng
300 ml air

Cara Membuat :

1. Siapkan bahan-bahan yang akan diolah. Bawang bombay dikupas dan biarkan utuh, sisihkan. Jamur dibuang tangkainya lalu diiris tipis memanjang, sisihkan. Bawang putih dimemarkan, sisihkan.

2.  Didihkan air dengan api besar, rebus kailan hingga setengah matang. Angkat dan tiriskan. Setelah agak dingin, batang kailan dipotong 1/2x1x3 cm. Sisihkan. Bawang putuh ekstra diiris tipis. Panaskan minyak dengan api sedang, goreng irisan bawang putih hingga renyah berwarna kuning keemasan. Angkat dan tiriskan, sisihkan.

3. Daging ayam dicuci bersih lalu dipotong dadu 2 cm, sisihkan. Panaskan 2 sdm minyak bekas bawang putih, tumis bawang putih dan bawang bombay dengan api sedang hingga harum berwarna kecokelatan. Masukkan potongan ayam, aduk-aduk hingga ayam berubah warna dan kaku.

4. Masukkan irisan jamur, batang kailan, kaldu bubuk, garam, merica, kecap manis dan kecap asin. Besarkan apinya. Aduk-aduk hingga sayuran agak layu. Terakhir tuang kaldu ayam dan teruskan memasak hingga mendidih dan semua bahan matang. Angkat. Sajikan segera dengan taburan bawang putih goreng.

Semoga bermanfaat.[rm].