Resep Kue Puding Lapis Manis - Pada kesempatan kali ini Resep Membuat akan berbagi seputar resep Kue Puding Lapis Manis. yuk disimak
Bahan :
Lapisan 1
4 gelas santan kental
1/2 kaleng susu cair ( sesuai selera )
5 sdm tepung maizena
1/2 sdt garam
Lapisan 2
4 bks agar - agar ( warna merah )
4 gelas santan cair
1 1/2 gelas gula pasir ( sesuai selera )
2 butir telur
Pelengkap :
1 bks meseseres
Cara Membuat :
Lapisan 1 : Campurkan santan kental, susu cair, garam, tepung maizena. aduk rata diatas api sedang. aduk terus hingga adonan meletup - letup lalu angkat setelah adonan agak mengental. Tuang dalam loyang pirex
Lapisan 2 : Campurkan santan cair, tepung agar - agar, telur, gula pasir, aduk rata. Masak sampai mendidih. Setelah adonan mendidih tuang dalam loyang pirex tadi yang sudah ada lapisan 1nya. Diamkan sekira 10 menit , taburi meseseres diatasnya. kemudian simpan dalam freezer.
Demikian ulasan saya yang berjudul Kue Puding Lapis Manis. semoga bisa menginspirasi.[RM].